Janjiku PadaMu

Beberapa hari yang lalu,saya jatuh sakit,setelah sekian lama tidak sakit. Tepatnya terakhir saya berobat ke dokter umum adalah ketika saya duduk di bangku kelas 2 SMA.

Sakit bagi saya adalah ketika saya demam tinggi dan terasa lemas untuk berjalan. Dan sakit bagi saya adalah ketika saya harus pergi ke dokter umum.

Yah..beberapa hari yang lalu,panas tubuh saya tinggi,mencapai 39C setiap malamnya. Rasanya sudah tidak enak badan saya. Dan,saya hanya tergeletak lemas di tempat tidur selama tiga hari.

Pada waktu itu,saya merenungi betul bahwa hal yang harus kita syukuri pertama kali adalah kesehatan. 
Sehat adalah segalanya merupakan slogan yang benar adanya.

Oleh karena itu,ketika saya sakit kemarin,saya berkata kepada Allah.."Ya Allah,berikanlah sehat kepada hamba. Saya berjanji,nanti kalau saya sembuh,saya akan memanfaatkan waktu saya sebaik baiknya. Saya akan banyak membantu orang ketika ada yang membutuhkan saya". Itulah janji saya.

Dan,pekan pekan ini,pekan pekan setelah saya sakit,adalah waktunya memenuhi janji saya dengan Allah.

Tidak ada lelah.
Tidak ada keluh 
TIdak ada kesah.
Karena aku hanya akan hidup sekali
Dan sekali tidak ada ulangi.


Be First to Post Comment !
Posting Komentar